Peduli Lingkungan, Babinsa Pagendingan Gotong Royong Bersih-bersih Desa

    Peduli Lingkungan, Babinsa Pagendingan Gotong Royong Bersih-bersih Desa

    PAMEKASAN - Babinsa Koramil 0826-04 Galis Serka Sulyadi gotong royong bersama Kepala Desa Pagendingan dan petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pamekasan, melaksanakan bersih desa bertempat di Desa Pagendingan, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan, Kamis (22/06/2023).

    Kegiatan bersih-bersih desa di fokuskan pada pembersihan sampah yang ada di Dusun Masjid dan Dusun Sumber Utara.

    Serka Sulyadi yang juga sebagai Babinsa Desa Pagendingan mengatakan bahwa kegiatan bersih desa bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, bebas dari sampah sehingga bebas dari penyakit.

    "Dengan kegiatan bersih-bersih ini maka lingkungan akan menjadi lebih sehat, bebas dari sampah dan bebas dari penyakit, " ucap Serka Sulyadi.

    Sementara itu Kepala Desa Pagendingan Hj. Rahmawati, SH., berharap agar warga selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

    "Harapan kami masyarakat lebih sadar akan kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, sehingga tidak menjadi sarang penyakit dan juga enak dipandang mata, " harapnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Menyambut HUT Bhayangkara Ke-77, Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Revitalisasi Situs Religi, Polres Pamekasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami